Ayat : Roma 12:4-8
Ayat emas : Roma 12:5 = “Demikian juga kita, walaupun banyak, adalah satu tubuh di dalam Kristus; tetapi kita masing-masing adalah anggota yang seorang terhadap yang lain.”
Sebagai anak Tuhan, kita disebut sebagai anggota tubuh Kristus yang memiliki fungsi sendiri-sendiri. Nah, sekarang gimana caranya tahu fungsi kita sebagai bagian dari anggota tubuh Kristus? Talenta dan kemampuan dong. Punya talenta untuk bermain musik? Bermainlah musik untuk Tuhan, naikkan melodi dan lagi-lagu untuk memuja Tuhan kita! Punya kemampuan untuk bantu teman-teman yang nggak punya uang untuk ke gereja? Ya bantuin dong, entah lewat mobil kamu atau uang kamu buat transport mereka. Punya telinga yang tahan untuk dengerin keluh kesah teman? Ya dengerin mereka, mungkin mereka nggak butuh dinasehati, cuman butuh telinga yang mau dengerin mereka aja. Nah, kalau mereka udah lega, biasanya mereka lebih bisa berdoa dan Alkitab. Ujungnya, Tuhan dimuliakan juga, kan.
Fren, tujuan pelayanan itu untuk membangun satu sama lainnya. Tujuan lainnya ialah supaya Tuhan makin dimuliakan dan semakin dikenal oleh orang banyak, bukan untuk pamer. Dalam pelayanan, gampang sekali kita membandingkan pelayanan yang kita lakukan dengan pelayanan yang dilakukan oleh orang lain. Hati-hati! Ingat, kita puna fungsi sendiri-sendiri. Kita punya kewajiban yang nggak sama dengan orang lain. Jangan juga kita berusaha untuk menjadi seperti orang lain atau iri sama peran orang lain.
Fren, kenali talenta dan kemampuan kamu. Lakukanlah apa yang kamu bisa lakukan untuk Tuhan dan sesame anggota tubuh Kristus yang lainnya. Marilah kita saling melayani dengan motivasi yang benar, yaitu untuk memuliakan Tuhan kita.
God Bless ^^