ShareThis

30 December 2010

Percaya Dech

Ayat : 1 Tawarikh 17:5-6

Ayat emas : Maleakhi 3:16 = “…Tuhan memperhatikan dan mendengarnya… bagi orang-orang yang takut akan Tuhan dan bagi orang-orang yang menghormati nama-Nya.”

Kakak gue menelpon ketika gue sedang mengajar. Ia bertanya gue ada dimana dan gue menjawab bahwa gue sedang kerja. Selesai bertanya dan berbicara sedikit, ia mematikan telpon. Lima detik kemudian ia kembali menelpon dan mengatakan bahwa ia tidak yakin (curiga) jika gue sedang kerja karena ia sama sekali tidak mendengar suara siapa-siapa. Gue sedang mengajar seorang anak kuliahan, dan ketika gue sedang menerima telpon, ia diam. Biasanya gue mengajar anak usia di bawah 5 tahun yang selalu saja ribut saat gue menerima telpon. Akhirnya gue menyuruh murid gue itu berbicara kepada kakak gue agar ia percaya. Tidak lama kemudian, teman gue juga menelpon dan tidak percaya jika gue sedang mengajar karena situasi sangat ‘diam’.

Fren, ketika situasi kta sedang berharap respon nyata dari Tuhan, kita jangan curiga jika Tuhan sama sekali tidak peduli karena suasananya ‘diam-diam’ saja. Sepertinya Tuhan tidak melakukan apa-apa dan tidak ada tanda-tanda bahwa Tuhan sedang bekerja untuk kita, menjawab doa kita atau mengusahakan sesuatu untuk penyelesaian masalah kita. Diam bukan berarti tidak bekerja. Tuhan selalu memperhatikan kita dan senantiasa mendengarkan kita. Jika kita memang takut akan Dia dan bersandar kepada-Nya, yakinlah bahwa Ia bekerja setiap waktu buat kita dan tidak pernah diam untuk mengusahakan yang terbaik buat kita.

Fren, jangan sering curiga kepada Tuhan karena kita tidak pantas mencurigai Dia, dan betapa tidak sopannya kita menilai Ia tidak peduli akan kita. Ia tidak pernah diam dan tidak pernah tidak peduli. Ia selalu bekerja buat kita meskipun kerap kali kita malas bekerja buat Dia.

God Bless ^^

Popular Posts

 
Hope and Love Jesus Christ | HLJCC